Home » » Paket Internet Axis 2020 dengan Masa Aktif 30 Hari

Paket Internet Axis 2020 dengan Masa Aktif 30 Hari

Memiliki kuota internet dengan nominal yang cukup barangkali menjadi suatu keharusan di masa kini. Hal ini tentunya tidak terlepas dari berkembangnya kebutuhan manusia terhadap internet. Jika dahulu internet dipergunakan hanya untuk keperluan penting saja, namun kini hampir setiap orang-orang tidak terlepas dari internet. Jika melihat kebutuhan manusia terhadap internet, maka tidak heran jika para provider (salah satunya adalah axis) berlomba-lomba menawarkan paket internet. Lantas apa saja paket internet yang ditawarkan oleh axis?

Pada dasarnya setiap paket internet memiliki masa aktifnya masing-masing. Umumnya semakin lama masa aktif yang dimiliki, maka harganya pun akan semakin mahal. Bagi Anda yang memang menggunakan axis sebagai provider, berikut paket internet dengan masa aktif 30 hari yang ditawarkan oleh axis.

Daftar Paket Internet Axis Dengan Masa Aktive 30 Hari

1. Paket Bronet 3 GB

Paket pertama yang ditawarkan oleh axis dan memiliki masa aktif 30 hari adalah paket bronet 3 GB. Tentunya paket ini dapat Anda gunakan untuk berbagai keperluan, mulai dari browsing, mendownload, belanja, menonton film dan lain sebagainya. Harga dari paket bronet 3 GB ini sendiri dibandrol senilai Rp. 39.900.

2. Paket Bronet 5 GB

Masih seputar paket bronet, kali ini axis sedikit menambah jumlah kuota yang ditawarkan. Jika sebelumnya kuota internet yang ditawarkan 3 GB, maka khusus bronet kedua ini axis memberikan kuota 5 GB. Tentunya selisih kuota yang ada itu menyebabkan harga dari bronet 5 GB ini pun menjadi sedikit lebih mahal. Bronet 5 GB diketahui memiliki harga lebih kurang Rp. 59.000.

3. KZL Bulanan Games

Paket ketiga yang memiliki masa aktif selama 30 hari adalah paket internet KZL bulanan khusus games. Paket ini sendiri memang khusus untuk bermain games. Harga dari paket internet KZL bulanan games ini dibandrol dengan kisaran Rp. 19.000. Bagi Anda para pecinta games, barangkali boleh mencoba paket KZL yang ditawarkan oleh axis ini. 

4. KZL Bulanan Chat

Paket keempat juga masih dari golong internet KZL axis. Hanya untuk paket yang keempat ini, axis mengkhususkannya pada keperluan chatting. Jika Anda memang hanya menggunakan internet untuk keperluan chatting, maka paket KZL ini dapat menjadi solusi Anda dalam memenuhi kebutuhan kuota internet. Harga dari paket KZL chat ini berkisar Rp. 14.900. 

Bagaimana sobat axis sudah menemukan paket internet yang dibutuhkan? Tentunya harga dari paket internet di atas bergantung dari faktor daerah Anda masing-masing. Jika memang terjadi selisih harga, maka sebetulnya hal itu memiliki faktornya sendiri. Carilah paket internet yang sekirang sesuai antara kebutuhan dan kemampuan budget Anda. Selain itu, gunakanlah kuota internet yang dimiliki sesuai dengan peruntukannya dan hindari aktivitas yang membuang kuota dengan sia-sia.

0 komentar:

Posting Komentar


Mau Usaha Pulsa Untung Besar

Promo Daftar Master Dealer Pulsa & Aplikasi Roket Pulsa

Free Konsultasi ( Silahkan Tanyakan Langsung ke Whatsapp Kami )