Home » » Isi Pulsa Mudah Lewat Stok Mochan

Isi Pulsa Mudah Lewat Stok Mochan

Pengisian pulsa kini semakin lama semakin mudah saja. Tidak hanya melalui counter, agen pulsa, dealer, atau bank kita sekarang sudah dimanjakan dengan modern channel. Apa itu modern channel? Modern channel adalah layanan pembayaran salah satunya pengisian pulsa yang bekerja sama dengan retail- retail besar, seperti alfamart, indomart, giant, carefour, dan lain- lain. Pengisian pulsa lewat modern channel ini biasanya disebut stok mochan.

Memiliki mitra kerjasama dengan retail- retail besar tentunya menurunkan tingkat ketergantungan terhadap agen- agen pulsa. Produk yang disediakan modern channel tentunya tidak hanya stok mochan pulsa saja, tapi masih banyak lainnya seperti tagihan PLN, PDAM, token, tiket- tiket, dan cicilan kredit. Produk- produk ini memberi peningkatan kepuasan pelanggan karena kemudahan pembayaran kebutuhan.

Kerja sama oleh pihak- pihak operator dan retail ini terbukti mampu meningkatkan penjualan pulsa. Tidak hanya itu saja, pelanggan juga mengaku banyak yang puas dengan layanan stok mochan ini. Kita ambil contoh, pelanggan bisa melakuan transaksi pulsa real-time di salah satu retail Indomaret yang buka 24 jam. Hampir sama dengan bank, Anda dapat melakukan pengisian pulsa sewaktu- waktu. Namun, jika pengisian pulsa lewat retail cenderung lebih cepat dan menerima pengembalian dana apabila transaksi gagal.

Stok mochan juga memberikan harga yang murah, dan hampir sama dengan harga pulsa di agen pada umumnya. Pengisian pulsa melalui layanan ini juga disediakan nominal yang terkecil sampai besar dan hampir setiap hari stoknya tidak pernah dibatasi. Bisnis ini memang sangat menjanjikan namun tentunya tidak semua bisa berelasi dengan oeprator karena memiliki persyaratan tertentu.

Perlu Anda ketahui, untuk menjadi server stok mochan, pertama- tama harus berelasi dengan perusahaan switching. Perusahaan switching menjadi peran utama dalam melakukan pengisian pulsa via modern channel. Tetapi, menjalin relasi dengan perusahan switching haruslah memiliki izin mendirikan usaha yang legal, memiliki NPWP, terdaftar di notaris, serta memiliki tim IT yang profesional.

Setelah memenuhi kriteria- kriteria tersebut, perusahaan yang sudah terdaftar harus menandatangani kontrak perjanjian kerahasiaan dan kontrak pengujian setelah tes selesai dilakukan ke tim IT perusahaan. Ketika proses selesai, perusahaan server modern channel bisa menjalankan pengisian pulsa dan pembayaran lainnya dengan software pulsa (transaksi modern channel menggunakan IP).

Kemajuan teknologi dan perkembangan zaman telah meningkatkan kebutuhan- kebutuhan kita sehari- hari. Untungnya selalu diimbangi dengan kemunculan bisnis- bisnis baru yang memudahkan kita memenuhi kebutuhan- kebutuhan tersebut, salah satunya modern channel. Keluhan- keluhan yang dahulu sering terjadi kini semakin berkurang karena tidak perlunya antri dan menghabiskan biaya transportasi serta mengantri membayar tagihan- tagihan termasuk pembelian pulsa. Pelanggan tidak perlu khawatir tingginya kebutuhan pulsa, karena cukup mendatangi retail atau jasa modern channel terdekat yang lebih mudah cepat dan murah.

0 komentar:

Posting Komentar


Mau Usaha Pulsa Untung Besar

Promo Daftar Master Dealer Pulsa & Aplikasi Roket Pulsa

Free Konsultasi ( Silahkan Tanyakan Langsung ke Whatsapp Kami )